Analisis Jurnal 1:
Pengaruh Biaya Promosi Dan Biaya Distribusi Terhadap Penjualan PT. Indofood Sukses Makmur, Tbk
Latar Belakang
Dunia usaha, baik produksi maupun jasa selalu dihadapkan dengan 
persaingan. Untuk mengatasi persaingan, perusahaan menempuh berbagai 
cara dan strategi untuk menyampaikan hasil produksinya dengan cepat, 
tepat, cermat, hemat dan memuaskan ke tangan konsumen. Strategi 
pemasaran juga disesuaikan dengan kemampuan dana perusahaan melalui 
bauran pemasaran, yaitu faktor produk, harga, distribusi, dan pemasaran.
 Kegiatan pemasaran harus dilakukan sesuai dengan tujuan perusahaan, 
yaitu memperoleh keuntungan dengan mengadakan kegiatan promosi yang 
terarah, terencana, dan terpadu, sehingga biaya yang dikeluarkan menjadi
 lebih efisien. 
Rumusan Masalah
Promosi yang tidak terkendali akan menurunkan tingkat penjualan, 
sehingga biaya yang dikeluarkan untuk promosi merupakan pemborosan, 
suatu hal yang tidak diinginkan suatu perusahaan. Sedangkan saluran 
distribusi dipakai oleh semua perusahaan untuk memproduksi barang dengan
 kualitas yang baik, namun ada pula yang gagal memenuhi target pasarnya.
 Keadaan ini disebabkan karena kebijakan distribusi yang kurang tepat 
sehingga barang yang dihasilkan kurang laku dipasar dan menyebabkan 
banyak konsumen merasa kurang puas. Dengan demikian saluran distribusi 
memiliki peranan penting bagi kelangsungan hidup perusahaan.
Tujuan Peneliti
Pada penulisin ini akan dianalisis mengenai pengaruh biaya promosi dan 
distribusi terhadap penjualan pada produk-produk PT. Indofood Sukses 
Makmur, Tbk. 
Tidak ada komentar:
Posting Komentar